Ulasan mengenai aplikasi Word untuk smartphone

Fungsi Aplikasi Word untuk smartphone

Aplikasi Word di smartphone

Siapa yang tidak mengenal aplikasi turun temurun yang satu ini, bermula dari bentuk software hingga sekarang menjadi aplikasi yang bisa digunakan secara portabel dan mudah dibawa kemana-mana, kita biasanya menggunakan aplikasi word berikut bundelnya atau keluarganya seperti power point,excel,publisher dan yang lainya, namun untuk postingan kali ini, tamivoo akan membahas aplikasi word di android yang saat ini sudah bisa diunduh di playstore secara mandiri dan gratis.

Alternatif blogging di smartphone

Berhari-hari tamivoo menggunakan PC untuk keperluan blogging yang memang lebih mudah digunakan untuk ketak-ketik, tetapi dikarenakan beberapa hal yang dimana keseharian tamivoo lebih banyak bekerja diluar, jadi lebih banyak blogging menggunakan smartphone sebagai alternatif.

Masalah yang ditemukan

Ada beberapa masalah – masalah ada yang muncul ketika menggunakan smartphone untuk blogging, seperti tingkat kesulitan menggunakan keyboard sentuh yang seringkali typo, sulit mengatur kerapihan paragraf jika menggunakan aplikasi catatan atau note, dan beberapa kali mengalami bug ketika disalin ke blog, seperti :

  • Ketidak serasian format teks.
  • Spasi dan jarak antar paragraf yang berantakan.
  • Perbedaan ukuran teks.
  • Perubahan jarak penomoran dan poin pada teks.


Solusinya tamivoo tidak terlalu melakukan banyak perubahan pada teks, dan hanya melakukan paste spesial teks saja.

Sudah banyak aplikasi tulis yang tamivoo gunakan namun tidak semua bekerja dengan baik, akhirnya tamivoo kembali menggunakan aplikasi standar yang sama digunakan di PC, yaitu Word untuk android.


Fitur aplikasi word di android

Untuk fitur yang dimiliki aplikasi word di smartphone juga terbilang sangat lengkap dibandingkan aplikasi tulis di smartphone lainya, seperti yang ada pada gambar berikut :

tamivoo Menu dan fitur aplikasi word di android


Offline atau Online ?

Aplikasi Word pada smartphone bisa di gunakan secara offline , namun pada awal menggunakan aplikasi word di android, tamivoo mencoba membuat beberapa artikel tanpa berbayar, namun setelah membuat sekitar 5-10 artikel , word memberikan peringatan popup yang dimana pengguna harus melakukan registrasi atau login ( bagi yang sudah memiliki akun Microsoft ) setelah login , pengguna dapat menggunakan aplikasi word tersebut seperti biasanya secara offline maupun online.


Aplikasi word tersedia untuk platform apa saja ?

Selain mencangkup banyak Os untuk pengguna desktop seperti windows, Mac OS X, aplikasi Word sudah tersedia untuk pengguna smartphone x86-32, AMD64, Arsitektur ARM, terutama IOS dan Android.


Kelebihan aplikasi word di android

Aplikasi Office word yang sudah berganti nama menjadi word pada tahun 2013 ini, terasa lebih profesional dan memiliki banyak fitur untuk mengolah teks, word juga tidak banyak mengalami perubahan format teks ketika disalin kedalam situs blogger maupun wordpress atau yang lainya, word di android memiliki kelebihan yang mempermudah penggunanya contohnya :

·       Lebih praktis untuk digunakan di smartphone

·       Memiliki fitur-fitur yang cukup sesuai kebutuhan

·       Kerapihan teks yang bisa di sesuaikan

·       Mendukung penyimpanan dan berbagi dekumen dengan pilihan sebagai ekstensi *doc, *jpg, *pdf

·       Tersedianya beberapa template yang berguna, seperti, surat lamaran kerja, sertifikat,jurnal dan yang lainya.

·       Memiliki fitur “Baca dengan lantang” atau text to speech.

·       Fitur simpan otomatis.

·       Dekumen dapat di cetak langsung dari smartphone dengan banyak pilihan ukuran kertas yang lengkap.

·       Tidak membebani peforma smartphone.

·       Simpan ke cloud dan lain-lainya.

·       Fitur find dan replace

·       Tersedia menu pencarian fitur.

·       Pengolahan gambar yang mudah.

·       Auto correct teks dengan berbagai macam bahasa.


Kekurangan aplikasi word di android

Berikut mungkin bukan mengenai kekurangan dari aplikasi, namun sebagai referensi untuk mempermudah pengguna guna memahami spesifikasi, sebelum menggunakanya.

·        Fitur redo hanya bisa di temukan di menu.

·        Tidak tersedia mode malam.

·        Tidak tersedia jalan pintas kustom fitur

·        Format teks yang berubah ketika di salin ke blog.

·        Belum menyediakan template khusus untuk blog.

Kesimpulan : 

semua aplikasi pengelolaan teks digunakan sesuai kebutuhan atau keperluan penggunanya, jika kamu seorang blogger , menurut tamivoo , aplikasi word pada smartphone sudah lebih dari cukup untuk memenuhi keperluan tersebut, ditambah lagi kamu tidak dikenakan biaya untuk penggunaan gratisnya, dan nilai tambahnya, tidak ada iklan yang ditampilkan, sehingga tidak menggangu kamu saat menulis.

Catatan : 

Sebuah aplikasi adalah alat untuk mempermudah penggunanya, dan memerlukan kebijakan pengguna dalam pengoperasianya,yang dimana hal tersebut menjadi penentu dari kreativitas yang di hasilkan, sangat dilarang melakukan copy paste pada artikel yang bukan milik kamu, dan terus latih diri kamu untuk menulis dengan cara kamu sendiri, selamat mencoba.😄

 

tamivoo

Tamsyah Hidayat Editor Foto Jurnalis, Penulis Reviewers Pengamat pembelajaran hidup Photosop

Posting Komentar

Yuk ! Budidayakan membaca lebih rinci agar tidak terjadi kesalahan dalam memahami Tips Ataupun tutorial ,kamu juga bisa memberikan Kritik dan saran isi di kolom komentar.

Lebih baru Lebih lama